Bahaya Serius Dibalik Indahnya Copy Paste Artikel Blog Orang Lain
Assalamualaikum Wr.Wb.
Hai Bapak bapak, bagaimanakah kabar kalian semua, semoga kalian sehat sehat saja. pada hari ini kita akan membahas tentang Bahaya Serius Dibalik Indahnya Copy Paste Artikel Blog Orang Lain.
Kenapa..??? Karena Jumlah Kopaser di indonesia makin bertambah banyak, seiring dengan bertambanya para blogger.
Catatan : Kopaser Adalah orang yang melakukan copy paste ( plagiat ) artikel. lebih simpelnya pelaku copy paste. kalau di kalangan youtuber biasa di panggil reuploader :v .
Kopaser sekarang cukup banyak dan sangat mudah untuk ditemukan. caranya tinggal jalan jalan saja ke google lalu cari mana artikel yang sama persis dengan suatu kata kunci atau keyword. biasanya blog kopaser akan lebih banyak artikelnya dan kadang kadang ada juga yang masih menautkan link dari blog asalnya ( tidak di edit maksudnya :v ).
Memang jadi blogger tidak semudah memalikan telapak tangan. ente harus bekerja keras demi membuat suatu artikel yang sehat, namun kopaser berbeda. entah kenapa pola pikir mereka agak aneh. mereka berfikir bahwa semakin banyak artikel maka akan semakin ramai dan semakin baik di mata google.
Namun semua itu salah besar, banyak banyak artikel hasil copy paste tidak akan meningkatkan ratting blog. malah akan membuat ratting blog tersebut menjadi sangat buruk hingga menjadi blog sampah. Bot google lebih pintar, dia dapat menentukan mana artikel fresh dan mana artikel plagiat. alhasil artikel tersebut akan susah terindex dan blognya pun menjadi blog mati.
Tentu saja artikel dengan kualitas bagus akan diletakkan didepan dan artikel dengan kualitas bajakan akan disingkirkan. kita ibaratkan saja begini, kita anggap google sebagai penjual, kalian para blogger sebagai produsen, dan para netizen sebagai konsumen.
Nah jikalau ada dua barang yang sama persis dan itu berasal dari dua produsen yang berbeda pasti jelas yang akan diterima adalah produsen yang pertama kali menyetorkan barang tersebut. logika mudahnya begini "cukup satu saja ya pak, ini barangnya nggak abis abis kok."
Hasilnya Blog tersebut akan susah terindex, mendapatkan ratting buruk, dan terindikasi sebagai blog sampah. ane pernah menemukan blog yang seperti ini beberapa kali, hasilnya blog tersebut seperti blog mati, ntah admin blognya pergi kemana.
Nama Dan Alamat Blognya tidak akan ane sebutkan, kasian admin blognya jika informasinya disebar
Untuk Bahaya atau resiko menjadi Kopaser ( Tukang Copy Paste ) Adalah Sebagai Berikut.
- Blog Akan Menjadi Buruk Dimata Google ( Udah Ane Jelasin Tadi )
- Males Ngeblog Lagi ( Karena Pengunjung Blognya Sepi )
- Menandakan Bahwa Dia Bukan Orang Yang Kreatif.
- Sulit Untuk Mendapatkan Pagerank.
- Dapet Banyak Musuh dari Sesama Blogger ( Gk percaya coba sendiri ;v )
- Kena Repport Terus Di Ban ( Ini nasib yang paling tragis )
- Dan Masih Banyak Lagi.
Oleh Karena itu jadilah seorang blogger yang kreatif, tulislah kata demi kata bukan salinlah laman demi laman. kita sebagai seorang blogger turutserta membantu mencerdaskan bangsa. tanpa kita sadari kita menjadi guru onlen, membagikan informasi yang bermanfaat.
Btw jika ingin terhindar dari serangan kopaser silahkan baca "Cara Melawan Kopaser Yang Nakal, Script Anti Copas Paling Ampuh " disitu ane akan mejelaskan bagaimana caranya agar blog ente tidak terkena copy paste.
Semoga semua itu dapat meberikan pencerahan kepada para kopaser. sekian dan terimakasih.
Wassalamualaikum Wr.Wb. (^^)/